Sabtu, 03 November 2012

Penyebab Obesitas Dan Pencegahan Obesitas Pada Anak

Obesitas atau berat badan yang berlebihan sangatlah tidak nyaman.  Di Amerika terjadi epidemi obesitas yang meningkat yaitu dari sekitar 5 persen pada tahun 1964 menjadi sekitar 13 persen pada tahun 1994, dan saat ini sudah sekitar 20 persen.
Beberapa faktor penyebab obesitas pada Anak-anak :
  1. Menghabiskan waktu berlebihan untuk  menonton televisi, menggunakan komputer, dan bermain video game.
  2. Mengkonsumsi makanan cepat saji dan makanan lain yang mengandung kadar lemak yang tinggi, makanan yang mengandung kadar gula yang tinggi dan makanan ringan lainnya.
Obesitas atau berat badan yang berlebihan dapat mengancam kesehatan yaitu dapat menimbulkan penyakit Diabetes Melitus tipe II, terutama pada anak-anak, dengan riwayat keluarga yang mempunyai penyakit Diabetes Melitus. Penyakit Diabetes Melitus ini dapat mengakibatkan diantaranya penyakit  Jantung, penyakit Ginjal, penyakit Tekanan darah tinggi, penyakit Stroke, dan lain-lain.
Beberapa tips pencegahan Obesitas pada anak :
  1. Mengembangkan gaya hidup sehat pada anak-anak, seperti mengikuti kegiatan olahraga, baik di sekolah maupun di lingkungan tempat tinggal.
  2. Mengembangkan pola makan yang sehat pada anak-anak, seperti menghindari makanan cepat saji, bila perlu ada larangan dari sekolah menjual makanan cepat saji. Menghindari makanan yang mengandung kadar lemak dan kadar gula yang tinggi, dan melatih anak-anak makan aneka buah-buahan dan sayuran.
  3. Membatasi anak-anak menonton televisi dua jam perhari atau bisa dengan mengkombinasikan antara menonton televisi dengan bermain komputer dalam waktu dua jam perhari.
Anak-anak di negara kita adalah masa depan kita. Menjaga anak-anak kita harus tetap sehat adalah  prioritas kita sebagai orangtua maupun pemerintah, dan pemerintah kita harus bertindak terhadap makanan yang di produksi oleh suatu perusahaan raksasa, yang mana target pasar perusahaan raksasa tersebut adalah anak-anak.

0 komentar:

Posting Komentar